You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
Satgas SDA Bangun Tiga Sumur Resapan di SDN 01 Pulau Harapan
.
photo Suparni - Beritajakarta.id

Pembangunan Sumur Resapan di SD Negeri Pulau Harapan 01 Pagi Rampung

Suku Dinas Sumber Daya Air (SDA) Kepulauan Seribu telah menyelesaikan pembangunan tiga sumur resapan di Sekolah Dasar (SD) Negeri Pulau Harapan 01 Pagi, RT 04/02, Kelurahan Pulau Harapan, Kecamatan Kepulauan Seribu Utara.

Dimulai sejak 15 Maret 2021

Kepala Suku Dinas SDA Kepulauan Seribu, Abdul Rouf mengatakan, pembangunan sumur resapan tersebut dilakukan untuk mencegah terjadinya genangan di lingkungan sekolah.

"Kami mengerahkan empat personel untuk membangun sumur resapan itu. Pengerjaan sudah dimulai sejak 15 Maret 2021 dan rampung 19 Maret, kemarin," ujarnya, Sabtu (20/3).

Pembuatan Tiga Sumur Resapan di Pulau Kelapa Rampung

Rouf menjelaskan, masing-masing sumur resapan berukuran panjang 80 sentimeter, lebar 65 sentimeter dengan kedalaman 70 sentimeter.

'Setiap jarak 10 meter sumur resapan terkoneksi antara satu dengan yang lain menggunakan paralon. Melalui adanya sumur resapan diharapkan SD Negeri Pulau Harapan 01 Pagi bebas genangan," tandasnya.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Puskesmas Mampang Prapatan Wakili Jaksel di Lomba Konvensi Mutu Tingkat Provinsi

    access_time05-11-2024 remove_red_eye2229 personTiyo Surya Sakti
  2. Rintik Hujan Diprediksi Basahi Jaksel dan Jaktim di Malam Hari

    access_time30-10-2024 remove_red_eye1262 personTiyo Surya Sakti
  3. Pemprov DKI Adakan Rakor Pilkada Ramah Anak

    access_time29-10-2024 remove_red_eye1218 personAldi Geri Lumban Tobing
  4. DPRD-Kanwil Kemenag DKI Bahas Sekolah Madrasah Gratis

    access_time29-10-2024 remove_red_eye1070 personDessy Suciati
  5. Pimpinan Dewan-Pj Gubernur DKI Teken MoU KUA-PPAS APBD 2025

    access_time01-11-2024 remove_red_eye989 personDessy Suciati